Toyapakeh, 24 Desember 2025 – Desa melaksanakan rapat pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDesa) Tahun Anggaran 2026 yang diikuti oleh Sekretaris Desa, seluruh perangkat desa, serta Ketua dan anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD). Rapat ini bertujuan untuk membahas perencanaan dan pengalokasian anggaran desa secara transparan, partisipatif, dan akuntabel, guna mendukung pelaksanaan program pembangunan, pemberdayaan masyarakat, serta peningkatan pelayanan kepada masyarakat desa pada tahun anggaran 2026.